ROKAN HILIR – Kasdim 0321/Rohil Mayor Arh Erlaba Per angin angin dan anggota beserta kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais, SH dan anggota memantau pelaksanaan ibadah umum natal 2021 di rumah ibadah umat kristiani, Sabtu (25/12/2021) . Mereka memantau pengamanan serta sterilisasi di gerega-gereja yang berada di kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Tampak turut memantau pengamanan tersebut Pasi Intel Kodim 0321/Rohil Lettu Arh Iswandi, Pasi Log Kodim 0321/Rohil Kapten Tayung C, Kanit Binmas Polsek Bangko Iptu Novial Ikhsan, Plt Camat Bangko, Aspri Mulia S.STP, Msi dan Batuud Koramil 01/Bangko Peltu Wan Farizal.
“Memantau pengamanan dan sterilisasi di gereja-gereja yang berada di kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, ”tutur Kasdim 0321/Rohil Mayor Arh Erlaba Per Angin angin didampingi pasi intel Kodim 0321/Rohil Lettu Arh Iswandi kepada jurnalis, Sabtu (25/12/2021).
Di jelaskannya bahwa gereja gereja di kecamatan Bangko yang melaksanakan ibadah menyongsong natal 2021 pada malam ini diantaranya gereja HKBP di jalan Gereja Bagansiapiapi dengan Pdt. MS. Gurning. Diperkirakan jumlah Jemaat yang hadir ± 250 orang.
Kemudian di gereja GKPI jalan Utama Bagansiapiapi, Pdt. Untung Siagian, diperkirakan jumlah Jemaat yang hadir ± 150 orang. Gereja GPDI jalan Sungai Garam Bagansiapiapi, Pdt. Tyou, diperkirakan jumlah Jemaat yang hadir ± 95 orang. Gereja Katolik St. Petrus dan Paulus, jalan Aman Bagansiapiapi, Romo Yohanes Cahaya Pr, diperkirakan jumlah jemaat yang hadir ± 200 orang.
Selanjutnya gereja GKII, jalan Toba Gang Sempurna Bagansiapiapi, Pdt. Yuasa, diperkirakan jumlah jemaat yang hadir ± 20 orang. Gereja GIAT, jalan SGB Ujung Bagansiapiapi, Pdt Hotman Sitanggang, diperkirakan jumlah Jemaat yang hadir ± 20 orang dan di gereja GMI, Jalan Aman Bagansiapiapi, Pdt. Rayanti, diperkirakan jumlah Jemaat yang hadir ± 50 orang.
“Sterilisasi dan pengamanan gereja selesai dilaksanakan dalam keadaan aman, tertib dan kondusif, ”jelasnya memungkasinya. (andi/***)